Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Screenshot di Android Dengan Lightshot


Cara Screenshot di Android Dengan Lightshot

 Apa sih lightshot itu? Memangnya sebagus apa?

Nah untuk yang belum tau, lightshot adalah aplikasi yang sangat populer untuk para pengguna windows. 

Dan kini, setelah sekian lamanya tersedia untuk windows, Lightshot kini tersedia untuk Android.

Banyak fitur yang  membuat aplikasi ini menjadi sangat populer, contohnya seperti ketika kamu mengambil screenshot, kamu bisa langsung mengedit hasilnya, kemudian barulah disimpan. 

Mengedit hasil screenshotnya seperti crop, menambahkan tanda panah, lingkaran, teks, dan semacamnya. 

Sungguh sangat berguna bukan untuk yang suka mengambil screenshot yang sempurna?

Tapi sayangnya, aplikasi ini tidak memiliki fitur long screenshot. 

Sangat disayangkan untuk aplikasi screenshot dengan fitur yang banyak tetapi tidak memiliki fitur ini. 

Yap semoga saja untuk versi selanjutnya fitur long screenshot diadakan.

Di aplikasi ini juga terdapat fitur cloud, jadi dengan fitur ini hasil screenshot tersebut disimpan di server Lightshot, dan juga kita juga bisa langsung membagikannya dengan link. 

Nah link tersebut akan mengarah ke hasil screenshot-an kita. Kita juga bisa mengakses semua hasil screenshot-an kita di website Lightshot.

Untuk versi Androidnya sih hampir sama dengan versi Windows, fitur-fiturnya pun sama seperti:
  • Edit langsung di aplikasi
  • Berbagi langsung
  • Cloud storage
  • Dan masih ada lagi
Saya sendiri menggunakan aplikasi ini di Android maupun Windows, karena sangat berguna untuk blogger seperti saya.

Dan saya sangat merekomendasikan aplikasi ini untuk kalian semua, terutama untuk yang suka mengambil screenshot entah dari sosmed atau lainnya.

Karena fitur di aplikasi ini benar-benar sangat memudahkan kita dalam mengambil jepretan layar. 

Untuk kamu yang tertarik ingin memiliki aplikasi ini, di Android kamu, silahkan download di playstore, atau lewat link ini, aplikasi ini tersedia secara gratis.

Cara Menggunakan Lightshot di Android

1. Pastikan kalau Lightshot sudah terinstal di Android kamu, dan buka lightshot.

2. Kemudian daftar/login menggunakan akun google atau facebook kamu.

3. Kalau sudah melakukan login, kamu akan diarahkan ke halaman pertama aplikasi, kemudian tekan ikon gear  di pojok kanan atas

Cara Screenshot di Android Dengan Lightshot

4. Kemudian geser ikon disamping tulisan "Tombol tangkap layar terapung" hingga menjadi ungu.

Cara Screenshot di Android Dengan Lightshot

5. Nah jika kamu ingin melakukan jepretan, kamu hanya tinggal menekan ikon yang terapung di layar kamu. Tapi jika kamu merasa terganggu, kamu bisa menonaktifkannya kok, karena ikon tersebut cuma hanya memudahkan pengguna untuk melakukan jepretan. 

Nah gimana menurut kamu Lightshot itu? Keren kan?

Aplikasi ini sangat berguna untuk kamu yang suka melakukan jepretan layar, tidak perlu ribet-ribet menekan tombol power + volume, karena di aplikasi ini tersedia fitur di atas.

Dan juga kalau mau mengedit hasilnya, tidak perlu ribet-ribet menggunakan picsay, atau picsart dan semacamnya, karena sudah tersedia kok di aplikasi ini. 

Jangan lupa share artikel ini yaa.. ^_^

Post a Comment for "Cara Screenshot di Android Dengan Lightshot"